Pekanbaru, BGNNEWS.CO.ID - Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) terus menggesa perbaikan jalan disejumlah titik di Pekanbaru.
''Ada sekitar 29 ruas jalan yang akan diperbaiki. Targetnya akhir tahun ini semua jalan tersebut sudah mulus,'' kata Wali Kota (Wako) Pekanbaru, Agung Nugroho yang dihubungi wartawan, Jumat (24/10/2025).
Puluhan ruas jalan tersebut, diantaranya Jalan Belimbing dan Jalan Taskurun susah selesai perbaikannya beberapa hari lalu. Kini kondisi di dua jalan tersebut sudah nyaman untuk dilewati, tak ada lagi lubang di bagian ruas jalan.
Bahkan akan pekerjaan jalan cepat selesai, Walikota Agung juga turun langsung meninjau sejumlah ruas jalan yang tengah dikerjakan. Seperti diJalan Belimbing, Jalan Lion, dan Jalan Garuda.
''Warga diminta untuk bersabar dan menggunakan jalur alternatif selama proses perbaikan berlangsung. Mohon pengertian warga, karena ini untuk kenyamanan bersama agar jalan lebih aman dan lancar dilalui,'' katanya lagi.
Agung menjelaskan, Pemerintah Kota Pekanbaru pada tahun ini mengalokasikan dana sebesar Rp200 miliar. Dana tersebut dipergunakan khusus perbaikan infrastruktur, termasuk jalan rusak, penanganan banjir, dan rehabilitasi sekolah.
''Ini komitmen kami saat kampanye dulu. Pembangunan tersebut nantinya diharapkan benar-benar bisa dirasakan oleh masyarakat,'' jelasnya. (fin/bgnnews)